Sunday, November 11, 2007

Just Plain Stupid Indonesia

Indonesia adalah bangsa yang besar dalam hal ukuran jumlah manusia dan luas wilayahnya. Untuk melihatnya, coba kita mulai dari angka angka ini, diambil dari berbagai sumber :
  • Rangking 4 dalam jumlah Penduduk setelah China, India dan US.
  • Rangking 1 dalam jumlah Penduduk Muslim, di ikuti oleh India, Pakistan.
  • Seluruh Arab di gabung, jumlah Muslim Indonesia masih lebih banyak 50 Juta, 2 kali jumlah total populasi Malaysia.
  • Luas Daratannya adalah terbesar di negara2 ASEAN, luas semua negara ASEAN digabung hanya akan lebih besar sedikit dibanding luas Indonesia.
  • Jarak Sabang Sampai Merauke adalah 1/8 lingkar keliling bumi, alias 5000km lebih kurangnya.
  • dan banyak angka2 lainnya.

tapi dengan angka yang sedemikian besarnya, kita hanya :
  • Memiliki 1 Kota, Jakarta, sebagai kota, Bisnis, Industri, Pemerintahan, Hiburan/Perfilman, Pendidikan (Dalam kaitannya dng Pendidikan+Ekonomi), bandingkan dng China, India dan US, yg masing masing memiliki, shanghai, beijing, Delhi, Mumbay, Bangalore, Washington DC, New York, Los Angeles.
  • Memiliki Transportasi Massal Paling sedikit
  • Memiliki Panjang Jalur kereta di peringkat 29 di bawah Chili, yg luas wilayahnya hanya 1/3 luas Indonesia, dan penduduk 1/15 jumlah penduduk Indonesia.
  • Selalu mendapatkan pemimpin yang wawasannya hanya sebatas luas Rumah nya saja.
  • dan banyak "hanya" lainnya.
Semua level pemimpin di Indonesia harus lah sadar, dengan angka sebesar ini, tidak ada jalan lain selain harus mulai menggunakan ilmu pengetahuan dan kemampuan managerial dalam mengatasi semua permasalahan di Indonesia, jargon selama ini yang selalu di pakai, yaitu para penguasa selalu berupaya memperdaya rakyat kecil untuk melangengkan kekuasaannya, dan berusaha selalu membodohi rakyat, tidak bisa di pakai lagi, karena hal tersebut sudah tidak sesuai dengan skala besarnya indonesia sekarang ini (terutama dalam jumlah penduduk), kalau ingin melanggengkan kekuasaan, harus sudah mulai sedikit cerdas dan memakai ilmu, sudah tidak bisa lagi "Just Plain Stupid" alias Keliatan banget kalo bego. :-)

No comments: